Yusuf Patria, mahasiswa Fakultas Farmasi Universitas Gadjah Mada mendapatkan juara ke-2 dalam lomba desain infografis yang diselenggarakan oleh sebuah Lembaga Dakwah dari Fakultas Kesehatan Masyarakat, Universitas Indonesia. Mahasiswa angkatan 2015 ini berhasil keluar sebagai juara ke-2 dengan mengangkat permasalahan tentang stunting pada balita yang dikaji dari perspektif Islam untuk menjadi karyanya. Sedang tema umum yang diangkat adalah “Menyikapi Isu Stunting dari Perspektif kesehatan dan Islam”.
Lomba desain infografis sendiri termasuk dalam rangkaian Simposium Kesehatan Islam Nurani, FKM, Universitas Indonesia Tahun 2017. Perjuangan Yusuf Patria tidak sia-sia setelah melalui proses panjang dari tanggal 12 Juni hingga 19 Agustus 2017, mulai dari pendaftaran hingga presentasi poster infografis para finalis di ruang promosi Doktor FKM UI. Selamat kepada Yusuf Patria, semoga kedepannya akan muncul prestasi-prestasi lainnya. Juga, semoga melalui keikutsertaan Yusuf Patria dapat menularkan semangat berkarya kepada mahasiswa Fakultas Farmasi UGM lainnya. (Yeny P/ Humas FA)