Farmasi UGM – Sebagai bagian dari komitmen untuk mendukung keberlanjutan pengembangan profesionalisme, Fakultas Farmasi UGM kembali menggelar Workshop terkait farmasi klinik. Bekerja sama dengan RS Sardjito Yogyakarta, Prodi Magister Farmasi Klinik Fakultas Farmasi UGM mengadakan Pelatihan Lanjut Farmasi Klinik Pelayanan Kefarmasian Pada Geriatri. Kegiatan yang dilaksanakan selama tiga hari dari tanggal 12 hingga 14 September 2019 tersebut diperuntukkan bagi farmasis di seluruh Indonesia yang ingin mendalami perihal farmasi klinik, khususnya bidang pelayanan di rumah sakit.
Pada kesempatan kali ini, pengelola tidak hanya mengundang narasumber dari Fakultas Farmasi UGM saja, namun juga mengundang pembicara-pembicara dari RS Sardjito Yogyakarta. Di hari pertama, peserta disuguhi materi mengenai ‘Proses Menua dan Penyakit Degeneratif pada Lansia’ yang disampaikan oleh Dr. dr. Probosuseno, Sp.PD, KGER. Masih di hari yang sama, Dr. drg. Dewi Agustina, M.D.Sc., juga diundang sebagai narasumber dan menyampaikan materi mengenai ‘Kesehatan Gigi dan Mulut pada Lansia’. Selain dr. Probosuseno dan dr. Dewi, Tony Arjuna, S.Gz., M.Nut.Diet, PhD, AN, APD., serta Dr. Ika Puspitasari, M.Si., Apt., turut diundang guna memaparkan materi terkait ‘Pengaturan Nutrisi pada Lansia’, dan ‘Penggunaan Antibiotik pada Geriatri’.
Tidak hanya penyampaian materi di kelas saja, peserta juga diajak untuk melakukan studi lapangan. Tiap-tiap peserta akan diberi kesempatan untuk mengamati dan melakukan telaah terkait studi kasus pada pasien Geriatri di RS Sardjito. Studi kasus ini nantinya akan dikaji bersama-sama di hari terakhir pelatihan. (Humas FA/ Yeny P)