Farmasi UGM – Keluarga Alumni Universitas Gadjah Mada (KAGAMA) Fakultas Farmasi UGM menyelenggarakan Pharmaceutical & Health Care Virtual Summit 2021 dengan tema “Work Together for Pandemic Recovery” yang akan diselenggarakan pada tanggal 27-29 Mei 2021. Acara ini merupakan salah satu rangkaian kegiatan Pre Lustrum Fakultas Farmasi UGM ke XV yang sepenuhnya dilaksanakan secara daring dikarenakan kondisi pandemi Covid-19 yang terjadi saat ini.
PHC Virtual Summit 2021 mengangkat berbagai topik diskusi tentang kesehatan dengan menghadirkan narasumber-narasumber yang kompeten di bidangnya. Diantaranya adalah Jubir Pemerintah untuk Covid-19 dr. Siti Nadia Tarmizi, M.Epid, Plt. Direktur SKK Kemenkes dr. Prima Yosephine, MKM dan sederet narasumber hebat lainnya.
Untuk informasi lebih lanjut mengenai prosedur pendaftaran serta topik lain yang akan disampaikan dalam PHC Virtual Summit 2021 dapat diunduh di link berikut: Link
(Humas FA)