Farmasi UGM- Nissi Esli, mahasiswi Program Studi S1 Farmasi Angkatan 2019 Fakultas Farmasi UGM berhasil meraih juara 2 cabang lomba Speech pada NUECOMP (Nutrition Education Competition) 2021 yang diadakan oleh UPN Veteran Jakarta dengan tema “The Role of Millenials in Increasing Food Security and Food Safety in order to Reduce the Triple Burden of Malnutrition“. NUECOMP adalah ajang lomba yang diadakan oleh Himpunan Mahasiswa Ilmu Gizi UPN Veteran Jakarta. Kompetisi ini terdiri dari 4 cabang lomba yaitu Scientific Paper Competition, Poster Competition, Nutrition Speech Competition, dan Nutrition Debate Competition.
Nissi Esli menyampaikan pidatonya yang berjudul “Aksi Millenial Lawan Malnutrisi” pada 2 babak, yaitu penyisihan dan final. Babak penyisihan dilakukan dengan membuat video trailer yang diunggah ke Instagram @venueupnj. Jumlah like dimasukkan ke penilaian akhir penampilan pada tahap final. Periode pengumpulan like dilakukan mulai tanggal 22 – 31 Mei 2021. Babak final dilakukan dengan menyampaikan pidato secara langsung melalui platform zoom pada tanggal 5 Juni 2021.
Pengumuman pemenang dilakukan pada Minggu, 6 Juni 2021. Pemenang adalah:
Juara 1: Fauziah Yashari Soumena (Universitas Alma Ata)
Juara 2: Nissi Esli (Universitas Gadjah Mada)
Juara 3: Fiqi Adam Pamungkas (Universitas Indonesia)
Kemenangan ini menjadi semangat baru bagi Nissi untuk terus belajar dalam menyampaikan ide, kritik, dan pendapat melalui berbagai media yang tepat pada ajang nasional ataupun internasional, (BEM KMFA UGM)