Farmasi UGM – Mahasiswa Fakultas Farmasi Universitas Gadjah Mada (UGM), Krisna Yulianto, berhasil meraih juara kedua dalam Lomba Nasional LCC & Poster Herbarium yang diselenggarakan oleh Himpunan Mahasiswa Farmasi Universitas Duta Bangsa Surakarta. Lomba ini ditujukan untuk mahasiswa se-Indonesia dan mencakup dua cabang, yaitu desain poster dan lomba cerdas cermat, yang dilaksanakan secara online sejak 25 Maret hingga 18 Mei 2024.
Dalam kompetisi ini, Krisna Yulianto mengangkat tema “Herbarium Kreasi Tumbuhan Indonesia” dalam poster yang dilombakan. Tema ini dipilih untuk menyoroti potensi sumber daya alam Indonesia yang kaya serta pentingnya edukasi masyarakat tentang pemanfaatan potensi tersebut. Dalam karyanya, Krisna berhasil mengkombinasikan pengetahuan akademis dengan kreativitas visual, sehingga mampu menarik perhatian juri.
“Saya berharap ini merupakan awalan yang bisa dimulai untuk menggapai banyak lagi prestasi pada masa depan,” ungkap Krisna, mengekspresikan harapannya untuk terus berkontribusi dalam bidang kefarmasian. Keberhasilan Krisna dalam lomba ini tidak hanya mengharumkan nama Fakultas Farmasi UGM, tetapi juga menunjukkan bahwa mahasiswa farmasi memiliki peran penting dalam mengedukasi masyarakat tentang keberagaman dan potensi tumbuhan Indonesia.
Dengan pencapaian ini, diharapkan akan semakin banyak mahasiswa UGM yang termotivasi untuk berprestasi di berbagai bidang. Prestasi Krisna ini sejalan dengan Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs), terutama SDG 4 tentang pendidikan berkualitas, SDG 12 tentang konsumsi dan produksi yang bertanggung jawab dan SDG 15 tentang kehidupan di darat. Dengan mengedukasi masyarakat mengenai potensi tumbuhan dan sumber daya alam, mahasiswa farmasi tidak hanya berkontribusi pada pelestarian keanekaragaman hayati tetapi juga mendorong kesadaran akan pentingnya keberlanjutan. Kegiatan ini diharapkan dapat menginspirasi lebih banyak individu untuk aktif berpartisipasi dalam konservasi lingkungan dan pemanfaatan sumber daya alam secara bijaksana.
SDGs nomor 4, 12 dan 15