Farmasi UGM – Rabu (16/11) Fakultas Farmasi Universitas Gadjah Mada menerima kunjungan dari Universitas Islam Negeri (UIN) Maulana Malik Ibrahim Malang yang berlangsung di Ruang Sidang Pimpinan gedung APSLC lantai 7 Fakultas Farmasi UGM. Kunjungan tersebut dilakukan dalam rangka persiapan pembukaan program studi pendidikan profesi apoteker di Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan (FKIK) UIN Maulana Malik Ibrahim Malang.
Dalam acara studi banding tersebut, Program Studi Profesi Apoteker Fakultas Farmasi UGM yang diwakili oleh Anna Wahyuni Widayanti, M.P.H., Apt., Ph.D selaku Ketua Program Studi memberikan sharing pengalaman dan diskusi terkait kurikulum dan proses pembelajaran, tata kelola manajemen dan layanan adminstrasi akademik, umum, dan kemahasiswaan di Program Studi Profesi Apoteker Fakultas Farmasi UGM. Selain itu, dilakukan pula kunjungan ke fasilitas pendukung yang ada di Fakultas Farmasi UGM yaitu CBT Center dan OSCE Center.
Pada akhir diskusi, Bapak apt. Abdul Hakim, M.P.I., M.Farm dari UIN Maulana Malik Ibrahim Malang menyampaikan ucapan terimakasih telah diberikan kesempatan untuk belajar langsung di Fakultas Farmasi UGM. “Terima kasih atas kesempatannya untuk belajar secara langsung, dengan studi banding ini semakin memantapkan kami untuk segera melakukan penerimaan mahasiswa baru PSPA di FKIK UIN pada Semester Genap 2022/2023” ujarnya. (Rita/Humas FA)