Farmasi UGM – Rabu (27/03) Fakultas Farmasi UGM adakan Kegiatan Pengajian Ramadhan 1445 H yang dilaksanakan di Auditorium Lantai 8 Gedung APSLC Fakultas Farmasi UGM. Kegiatan ini merupakan kegiatan yang rutin diadakan setiap tahun, dan merupakan salah satu rangkaian acara dari Dies Natalis Fakultas Farmasi UGM yang ke – 78.
Pengajian Ramadhan ini dihadiri oleh segenap civitas akademika di Fakultas Farmasi UGM, mulai dari dosen, tenaga kependidikan, dan perwakilan dari mahasiswa. Sebelum dimulainya acara inti pengajian, acara dibuka dengan pembacaan ayat suci Al- Qur’an, dilanjutkan dengan sambutan singkat oleh Dekan Fakultas Farmasi UGM, Prof. Dr. apt. Satibi, M.Si dan Ketua Kagama Farmasi, Drs. apt. Masrizal Achmad Syarief yang pada kegiatan ini bergabung secara hybrid melalui aplikasi Zoom meeting.
Pada kesempatan ini H. Saijan, S.Ag., M.Si. sebagai pengisi acara pengajian menyampaikan ceramah dengan judul “Membangun Istana di Surga dengan Amalan dan Ketaqwaan”. Selain itu, terdapat pula sesi tanya jawab yang diharapkan dapat memperdalam pemahaman para peserta mengenai topik pembahasan pengajian. Selanjutnya, pengajian ditutup dengan doa bersama yang dipimpin langsung oleh H. Saijan, S.Ag., M.Si.
Pengajian ini diharapkan dapat menjadi wadah pengembangan spiritual dan mental yang baik, sehingga dapat mendukung kesehatan yang baik secara keseluruhan yang berkaitan dengan SDG 3 (Kesehatan dan Kesejahteraan). Sejalan dengan SDG 4 (Kualitas Pendidikan), pengajian ini juga berfungsi sebagai bentuk pendidikan moral dan spiritual. Selain itu, dengan membangun jaringan dan kolaborasi di antara dosen, tenaga kependidikan, dan mahasiswa melalui kegiatan ini, Fakultas Farmasi UGM berkontribusi pada pengembangan kemitraan yang kuat sesuai dengan SDG 17 (Kemitraan untuk Tujuan) serta penguatan terhadap institusi atau lembaga pendidikan sesuai dengan SDG 16 (Kelembagaan yang Tangguh). (Rara/HumasFA)
SDGs nomor 3, 4, 16 dan 17