Farmasi UGM -Dekan Fakultas Farmasi UGM, Prof. Dr. Agung Endro Nugroho, M.Si., Apt., menerima kunjungan dari Balai Besar Penelitian dan Pengembangan Bioteknologi dan Pemuliaan Tanaman Hutan (B2P2BPTH) pada Selasa, 14 Januari 2020. Dalam kesempatan ini, pihak Fakultas Farmasi UGM dan B2P2BPTH mendiskusikan peluang kerja sama di masa mendatang. Perwakilan B2P2BPTH, Dr. Ir. Antonius Y.P.B.C. Widyatmoko, M.Agr., yang hadir ditemani ILG. Nurtjahjaningsih, S.Si, MSc.Ph.D, Yayan Hadiyan, S.Hut, M.Sc, Retisa Mutiara Devi, S.Kom., M.CA., dan Ibu Nina Juliaty dari B2P2BPTH mengatakan bahwa agenda kunjungan hari ini adalah untuk menjajaki kemungkinan kolaborasi di bidang pengembangan sumber daya hutan menjadi produk yang dapat dikonsumsi masyarakat luas. “Hutan Indonesia punya banyak bahan baku berkualitas, seperti teh gaharu, taxus, dan lain-lain, sayangnya kita belum bisa optimal untuk pengelolaannya, untuk itu kita butuh bersinergi dengan instansi lain seperti Fakultas Farmasi ini”, ungkap Dr. Anton.
Kunjungan ini merupakan yang pertama kalinya bagi B2P2BPTH, namun Fakultas Farmasi cukup optimis dengan penjajakan ini, terutama untuk kegiatan penelitian dan pengembangan bidang kefarmasian di masa depan. “Kami telah beberapa kali berkolaborasi dengan instansi non-kefarmasian, jadi kami optimis untuk kolaborasi riset dengan B2P2BPTH”, kata Dr. rer. nat Endang Lukitaningsih, M.Si., Apt., selaku Wakil Dekan Bidang Penelitian, Pengabdian kepada Masyarakat, Kerjasama dan Alumni Farmasi UGM.
Bersama dengan Ketua Departemen Biologi Farmasi, Dr. Indah Purwantini, M.Si., Apt. Dalam pertemuan kali ini, kedua belah pihak juga mendiskusikan mengenai berbagai isu terkini soal kesehatan dan bahan baku kefarmasian dari tanaman hutan. Termasuk diantaranya juga membicarakan terkait penelitian-penelitian yang bersinggungan langsung dengan bidang farmasi maupun bahan baku tanaman hutan. (Humas FA/ Yeny)