Arsip:

SDG 17

Novo Club Kembali Selenggarakan Paragon Campus Visit di Fakultas Farmasi Universitas Gadjah Mada

Farmasi UGM – Novo Club, komunitas mahasiswa inovatif yang diinisiasi oleh PT. Paragon Technology and Innovation (Paragon), kembali menyelenggarakan campus visit sebagai wadah generasi muda untuk belajar dan mengembangkan diri melalui kolaborasi yang inovatif antara mahasiswa dengan pihak industri. Pada kesempatan kali ini, Paragon Campus Visit mengunjungi Fakutas Farmasi Universitas Gadjah Mada dalam rangkaian kegiatan Group Project Novo Club.

Novo Club, sebagai bagian dari upaya Paragon Corp untuk menginspirasi dan mendorong semangat inovasi di kalangan mahasiswa, menyelenggarakan kunjungan kampus secara rutin di berbagai Perguruan Tinggi. Fakultas Farmasi UGM menjadi salah satu lokasi yang dipilih untuk menyelenggarakan kegiatan ini. Kegiatan berlangsung pada Sabtu, 31 Agustus 2024 di Auditorium APSLC Fakultas Farmasi UGM dengan peserta mayoritas merupakan fresh graduate. Campus Visit kali ini mengusung tema “From Campus Dream to The Real World Impact.” Tema ini dipilih untuk mengajak mahasiswa melihat lebih dekat peluang yang ditawarkan oleh Paragon Corp dan mengeksplorasi berbagai kesempatan karir di industri. read more

Fakultas Farmasi UGM Gelar Pelatihan Capillary Western Blot: Protein Simple “Abby”

Farmasi UGM – Fakultas Farmasi Universitas Gadjah Mada (UGM) bekerja sama dengan PT Elokarsa Utama dan PT Biotechne mengadakan pelatihan daring bertajuk “Capillary Western Blot: Protein Simple Abby.” Pelatihan ini diselenggarakan untuk mendukung para akademisi, peneliti, dan praktisi yang terlibat dalam bidang proteomik serta penelitian yang menggunakan teknik Western Blot. Materi dalam pelatihan ini dipaparkan oleh narasumber yang sudah ahli dibidangnya, yakni Suruchi Arora, Ph.D., dari PT Biotechne. Beliau berbagi pengalaman dan pengetahuan yang mendalam terkait teknik dalam Western Blot yang semakin berkembang, terutama dalam penggunaan instrumen Protein Simple “Abby”. Pelatihan ini berlangsung pada hari Senin, 26 Agustus, secara daring melalui platform Zoom. read more

Fakultas Farmasi UGM Gelar Family Gathering Dosen dan Tenaga Kependidikan di Karanganyar dan Solo

Farmasi UGM – Fakultas Farmasi Universitas Gadjah Mada (UGM) mengadakan kegiatan Family Gathering bagi dosen dan tenaga kependidikan selama dua hari, pada tanggal 24-25 Agustus 2024. Acara ini berlangsung meriah didua lokasi yaitu Karanganyar dan Solo, serta diikuti oleh seluruh anggota keluarga besar Fakultas Farmasi UGM.

Hari pertama diawali dengan piknik di Taman Sakura Hills Tawangmangu, kemudian dilanjutkan di kebun teh Kemuning Sky Hills dan wisata Candi Cetho di Karanganyar. Para peserta terlihat menikmati keindahan alam dan peninggalan budaya sembari mempererat tali silaturahmi. Acara kemudian dilanjutkan dengan kegiatan offroad yang menantang dan menyegarkan, menambah semangat kebersamaan di antara para peserta. Malam harinya, suasana semakin semarak dengan digelarnya gala dinner bertema “Hawaiian Night” yang berlokasi di pelataran Lorin Dwangsa Solo Hotel. Acara tersebut dibuka secara resmi oleh Dekan Fakultas Farmasi UGM, Prof. Dr. apt. Satibi, M.Si yang dalam sambutannya menekankan pentingnya kebersamaan dan sinergi di lingkungan kerja. Suasana semakin meriah dengan adanya doorprize yang menambah semarak suasana, menciptakan momen-momen yang tak terlupakan bagi semua yang hadir. read more

UGM dan University of Malaya Gelar Geriatric Case Presentation untuk Perkuat Kolaborasi Akademik

Farmasi UGM – Fakultas Farmasi Universitas Gadjah Mada (UGM) dan University of Malaya (UM) kembali bekerja sama dalam menyelenggarakan program “Geriatric Clerkship” dengan tema utama Geriatric Case Presentation. Acara ini diselenggarakan pada Jumat, 23 Agustus 2024, secara hybrid, yaitu luring di Fakultas Farmasi University Malaya dan daring melalui Zoom Meeting.

Kegiatan ini menghadirkan preceptor yang berasal dari kedua universitas, yaitu Madam Syireen Binti Alwi, Madam Mary Lee Hong Gee, dan Dr. Fatiha Hana Shabaruddin dari University of Malaya. Preceptor yang hadir mewakili Universitas Gadjah Mada adalah Dr. apt. Fita Rahmawati, Sp. FRS, dan apt. Fivy Kurniawati, M.Sc. Tiga tim presenter mempresentasikan kasus geriatri yang cukup menarik berdasarkan pengalaman oleh berbagai preceptor, termasuk gangguan depresif mayor dengan distress cemas, gagal jantung akut akibat STEMI, dan kasus STEMI akut dengan berbagai komplikasi. read more

Fakultas Farmasi UGM Gelar Pembukaan Dies Natalis ke-78 dengan Semangat Keberlanjutan

Farmasi UGM – Minggu (18/8) Fakultas Farmasi Universitas Gadjah Mada (UGM) melaksanakan kegiatan jalan sehat dalam rangka pembukaan Dies Natalis Fakultas Farmasi UGM ke-78 yang berlangsung di Lapangan Basket PHCC. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh civitas akademika Fakultas Farmasi UGM dan dibuka langsung oleh Dekan Fakultas Farmasi UGM, Prof. Dr. apt. Satibi, M.Si. Mengangkat tema “Inovasi dan Harmoni Farmasi dalam Keberagaman: Menuju Masyarakat 5.0 yang Berkelanjutan”, kegiatan ini merupakan salah satu upaya Fakultas Farmasi untuk mendukung pembangunan berkelanjutan, khususnya dalam mempromosikan kesehatan dan kesejahteraan. read more

Farmasi UGM Gelar Expert Lecture bersama PT AAM, Bahas Supply Chain Excellence di Industri Kesehatan

Farmasi UGM – Senin (12/8) di Auditorium Lantai 8, Gedung APSLC Fakultas Farmasi Universitas Gadjah Mada (UGM) telah berlangsung kegiatan expert lecturer bertema “Leading The Future of Supply Chain Excellence in Pharmaceuticals, Consumer Health, and Medical Devices”. Bekerja sama dengan PT Anugrah Argon Medica (AAM), Fakultas Farmasi mengundang pembicara dari bidang industri khususnya yang ahli di bidang manajemen rantai pasokan dalam farmasi, kesehatan konsumen, dan alat kesehatan.

Acara dimulai dengan sambutan dari Prof. Dr. apt. Satibi M.Si, selaku Dekan Fakultas Farmasi yang menekankan pentingnya kegiatan ini bagi mahasiswa, terutama bagi mahasiswa program studi Profesi Apoteker. “Kegiatan ini dapat menjadi bekal awal bagi mahasiswa profesi khususnya terkait bagaimana proses distribusi farmasi,” ujarnya. Dalam sambutannya, Gilang, Sales Supervisor Ethical PT Anugrah Argon Medica (AAM) juga menyoroti pentingnya memahami dinamika rantai pasokan dalam distribusi farmasi. read more

Temu Kangen KAGAMA Farmasi: Jalin Silaturahmi, Eratkan Persaudaraan

Farmasi UGM – KAGAMA Farmasi, komunitas alumni Fakultas Farmasi Universitas Gadjah Mada, kembali mengadakan acara Temu Kangen dengan tema “KAGAMA Farmasi Agustusan: Jalin Silaturahmi, Eratkan Persaudaraan”. Acara yang berlangsung di Taman Piknik Satria Mandala (Lapangan Parkir), Kuningan, Jakarta Selatan pada Sabtu, 10 Agustus 2024, pukul 07.30 hingga 12.30 WIB ini, menjadi momentum berharga untuk mempererat silaturahmi dan memperkuat persaudaraan di antara para alumni.

Temu Kangen ini merupakan wujud nyata kolaborasi dan kreativitas KAGAMA Farmasi dalam berbagi inspirasi dan memperkuat jejaring antaralumni. Acara ini dihadiri oleh Ketua Umum KAGAMA Farmasi, apt. Drs. Masrizal Syarief, Dekan Farmasi UGM, Prof. Dr. apt. Satibi, M.Si. dan Wakil Dekan Bidang Penelitian, Pengabdian kepada Masyarakat, Kerjasama dan Alumni, Dr.rer.nat.apt. Nanang Fakhrudin, M.Si. serta alumni dari berbagai Angkatan. Acara ini diharapkan dapat menjadi ajang bertukar pengalaman, berdiskusi, serta merencanakan kontribusi bersama dalam mendukung organisasi dan masyarakat luas. read more

Farmasi UGM Adakan Workshop Tata Naskah Kedinasan untuk Tenaga Kependidikan

Farmasi UGM – Selasa (6/7) Fakultas Farmasi Universitas Gadjah Mada (UGM) mengadakan Pelatihan Tata Naskah Dinas bagi Tenaga Kependidikan di lingkungan Fakultas Farmasi. Acara ini berlangsung di Auditorium Lantai 8 Gedung APSLC, bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan keterampilan tenaga kependidikan sesuai dengan Peraturan Nomor 2 Tahun 2024 tentang Tata Naskah Dinas yang disahkan oleh Rektor UGM.

Untuk mendukung pengiriman dan pengelolaan naskah dinas secara internal, UGM telah menerapkan aplikasi Simaster Persuratan. Melalui Simaster Persuratan ini harapannya dapat memperlancar proses pengelolaan dokumen, memudahkan pegawai dalam membuat, mengirim, dan melacak komunikasi resmi. Melalui workshop ini, Fakultas Farmasi berupaya untuk memberikan pelatihan tentang tata naskah dinas, menekankan pentingnya pemahaman kebijakan UGM dan implementasinya dengan dukungan sistem informasi. Peserta diajarkan tentang seluk-beluk tata naskah dinas, hierarki struktur organisasi, serta sistem informasi yang berlaku di UGM. read more

Fakultas Farmasi dan FKKMK UGM Kembali Gelar Summer Course 2024 Bertema “Exploring Indonesia Beauty”

Farmasi UGM – Melalui platform Zoom Meeting, Fakultas Farmasi Universitas Gadjah Mada (UGM) dan Fakultas Kedokteran, Kesehatan Masyarakat, dan Keperawatan (FK-KMK) UGM menyelenggarakan Opening Ceremony Summer Course 2024 yang bertema “Exploring Indonesia Beauty” pada Senin, 15 Juli 2024. Acara ini merupakan kegiatan tahunan dengan mengangkat tema yang menarik seputar dunia kesehatan dan farmasi. Tema besar tahun ini, yaitu terkait dunia kecantikan di Indonesia melalui berbagai aspek, khususnya di bidang kosmetik. Kegiatan ini diikuti oleh ratusan mahasiswa dari berbagai negara dengan latar belakang yang berbeda. read more

Ratusan Peserta Ikuti Ujian Masuk CBT UGM 2024 di Fakultas Farmasi

Farmasi UGM – Ujian Masuk Universitas Gadjah Mada (UM-UGM) tahun 2024 jalur seleksi  Computer Based Test (CBT) diselenggarakan di berbagai fakultas dan sekolah di UGM, salah satunya di Fakultas Farmasi. Di Fakultas Farmasi, ujian diselenggarakan di dua tempat, yaitu Ruang CBT Center di Lantai 7 Gedung APSLC dan Ruang 331, Lantai III, Gedung Departemen Farmasetika. Ujian CBT ini dilaksanakan selama tujuh hari, pada 11-14 Juni dan 2-4 Juli 2024 dengan dua sesi setiap harinya. Sesi pertama berlangsung dari pukul 6.45 hingga 11.20 WIB dan sesi kedua dimulai dari pukul 12.15 hingga 16.50 WIB. read more