Pos oleh :

fathul.m

Fakultas Farmasi UGM Luluskan 10 Doktor dan 24 Magister pada Wisuda Program Pascasarjana Periode I TA. 2024/2025

Farmasi UGM – Kamis, 24 Oktober 2024, Fakultas Farmasi Universitas Gadjah Mada mengadakan pelepasan Wisudawan/i Program Pascasarjana periode I tahun akademik 2024/2025 di Auditorium lantai 8 gedung APSLC Fakultas Farmasi UGM. Kegiatan pelepasan wisudawan/i ini dihadiri oleh para wisudawan/i, jajaran dekanat, pengelola prodi, dosen dan keluarga wisudawan yang turut merayakan keberhasilan dalam mencapai gelar akademik yang baru di jenjang pendidikan yang lebih tinggi. Momen ini tidak hanya menandai keberhasilan studi dari masing-masing peserta wisuda, tetapi juga mencerminkan komitmen dari Fakultas Farmasi UGM dalam mencetak lulusan yang berkualitas dan siap menghadapi tantangan global di bidang kefarmasian, sejalan dengan pencapaian SDG nomor 4 (pendidikan berkualitas). read more

International Affairs Summit 2024: Tingkatkan Wawasan Mahasiswa Farmasi UGM terkait Organisasi Kemahasiswaan Internasional

BEM KMFA UGM – Departemen Urusan Internasional BEM KM Fakultas Farmasi UGM sukses menyelenggarakan International Affairs Summit 2024 pada 19 Oktober 2024 di Auditorium Lantai 8 Gedung APSLC, Fakultas Farmasi UGM. International Affairs Summit 2024 adalah kegiatan rutin tahunan yang diselenggarakan oleh Departemen Urusan Internasional BEM KMFA UGM guna meningkatkan wawasan dan minat mahasiswa Fakultas Farmasi UGM tentang budaya asing sekaligus memperkenalkan eksistensi BEM KMFA UGM di kancah internasional. read more

BEM KMFA UGM Gelar Diskusi Online Isu Farmasi Edisi #2

BEM KMFA UGM – Departemen Kajian dan Aksi Strategis BEM KMFA UGM kembali menyelenggarakan acara Diskusi Isu Farmasi (Disolusi) edisi #2 tahun 2024. Berbeda dengan Edisi 1 sebelumnya yang diselenggarakan secara daring, pada penyelenggaraan yang kedua kali ini diselenggarakan secara luring, bertempat di Auditorium APSLC Lt. 8 Fakultas Farmasi UGM. Kegiatan yang diselenggarakan pada 19 Oktober 2024 ini dihadiri sebanyak 113 mahasiswa.

Pembicara pada Disolusi edisi #2 kali ini adalah Nararendra Widyagama selaku Staff Ahli Advokasi ISMAFARSI Nasional. Selama kurang lebih 2 jam, Nararendra menyampaikan materi terkait critical thinking yang dilanjutkan dengan kompetisi debat untuk memperdalam kemampuan beranalisis kritis oleh peserta. Kompetisi debat tersebut diikuti oleh peserta magang BEM KMFA. read more

Career Talk 2024, Kembangkan Keterampilan Wirausaha Kefarmasian Sejak Kuliah

Farmasi UGM – Fakultas Farmasi UGM melalui Departemen Jaringan, Humas, dan Alumni BEM KM Fakultas Farmasi UGM sukses menyelenggarakan Career Talk 2024 di Auditorium Lantai 8 APSLC Farmasi UGM. Kegiatan ini terlaksana pada Hari Sabtu, 12 Oktober 2024 dengan tujuan untuk memberikan wawasan dan pengetahuan kepada mahasiswa mengenai kualifikasi dan kemampuan yang diperlukan dalam menghadapi dunia kerja di bidang farmasi.

Dalam kegiatan ini, peserta mendapatkan informasi langsung dari narasumber di bidang kewirausahaan yang juga merupakan seorang Apoteker, yaitu apt. Yose Vatikan Sagala Parlindungan, S.Farm. Dengan tema “Pharmacy Entrepreneur Path: Starting from Zero to Achieve Big Opportunities,” acara ini diharapkan dapat memotivasi mahasiswa untuk mengembangkan keterampilan wirausaha dan memahami berbagai peluang yang ada di industri farmasi. Career Talk 2024 menjadi sarana penting bagi mahasiswa untuk dalam mempersiapkan diri menghadapi tantangan karir yang akan datang. read more

Peringati World Pharmacists Day 2024: Mahasiswa Fakultas Farmasi UGM Edukasi Peran Apoteker kepada Masyarakat di Alun-alun Kidul Yogyakarta

DUI BEM KMFA Departemen Urusan Internasional BEM KM Farmasi UGM berkolaborasi dengan Divisi Hubungan Internasional BEM Fakultas Farmasi Universitas Sanata Dharma merayakan World Pharmacists Day 2024 dengan mengadakan kampanye bertema “Pharmacists: Meeting Global Health Needs.” Kegiatan ini diselenggarakan pada Minggu, 29 September 2024 di Alun-alun Kidul Kota Yogyakarta dengan tujuan untuk meningkatkan pemahaman masyarakat tentang langkah-langkah yang tepat untuk menjaga kesehatan serta peran penting apoteker dalam sistem kesehatan. read more

Mahasiswi Farmasi UGM Raih Juara 2 di Kompetisi FoSTERCOM 2024 dengan Inovasi Deteksi Kosmetik Halal

Farmasi UGM – Pada tahun 2014, pemerintah Indonesia mewajibkan sertifikasi halal untuk seluruh produk yang diperdagangkan, termasuk kosmetik, melalui Undang-Undang Nomor 33 Tahun 2014 tentang Jaminan Produk Halal. Ketetapan ini didukung oleh Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 39 Tahun 2021, yang mengatur penyelenggaraan jaminan produk halal. Proses sertifikasi halal untuk kosmetik berlangsung selama lima tahun, dari 17 Oktober 2021 hingga 17 Oktober 2026. Namun, situasi ini menciptakan tantangan bagi industri kosmetik Indonesia, mengingat sebagian besar bahan baku farmasi masih diimpor, dengan ketergantungan terhadap impor diperkirakan masih lebih dari 90% hingga tahun 2024. read more

Gandeng Rumah Sakit Akademik UGM, BEM KM Farmasi UGM Selenggarakan Donor Darah Bertajuk Aruna Sahwahita

Farmasi UGM, 22 September 2024 – Departemen Sosial Masyarakat BEM KM Farmasi UGM sukses menyelenggarakan kegiatan donor darah bertajuk Aruna Sahwahita, bertempat di Classroom 4 Ruang 215 dan Selasar Lt. 2 Gedung APSLC Fakultas Farmasi UGM. Kegiatan ini merupakan kolaborasi antara berbagai organisasi di Fakultas Farmasi, diantaranya BEM KM Farmasi UGM, KMMF UGM, JMKI Fakultas Farmasi UGM, Panitia Dies Natalis 78 Fakultas Farmasi UGM, dan Rumah Sakit Akademik (RSA) UGM.

Dengan tema “We Live Because You Give” dan taglineGiving Blood, Giving Life,” Aruna Sahwahita 2024 bertujuan untuk menggalang partisipasi mahasiswa dalam kegiatan donor darah. Aruna sendiri memiliki arti merah (dalam hal ini diibaratkan sebagai darah) dan Sahwahita artinya bermanfaat bagi kita. Dengan demikian, kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran akan pentingnya mendonorkan darah bagi yang membutuhkan read more

Tim Farmasi UGM Raih Juara 2 dalam Lomba Design Cosmetic Product Pharmacyfair Universitas Syiah Kuala 2024

Farmasi UGM – Universitas Syiah Kuala Pharmacy Fair (UPF) adalah salah satu ajang bergengsi tingkat nasional yang diselenggarakan oleh Departemen Farmasi Universitas Syiah Kuala. UPF diselenggarakan dengan tujuan sebagai sarana promosi departemen Farmasi USK secara lokal maupun nasional dan sebagai wadah untuk menciptakan prestasi baik  kalangan siswa maupun mahasiswa. Keberhasilan yang gemilang dicapai oleh Kadek Novi Sri Wahyuni, Keizha Kotte, dan Marfa Atika Afiyaturrahma sebagai tim dari jurusan Farmasi dari Universitas Gadjah Mada (UGM) dalam kompetisi design product skincare. Tim tersebut berhasil meraih juara 2 melalui design produk skincarenya bernama “Lumeglow” yang diklaim sebagai brightening cream dengan berbahan aktif yang berasal dari herba Licorice (akar manis) dan Tumeric (kunyit). read more

Ngobrol Bareng Dekanat: Wadah Mahasiswa Fakultas Farmasi UGM Salurkan Aspirasi

Farmasi UGM – Senin (09/09/2024) Badan Eksektuif Mahasiswa Fakultas Farmasi UGM (BEM KMFA) berkolaborasi dengan jajaran pimpinan Fakultas Farmasi UGM menyelenggarakan agenda hearing bersama mahasiswa bertajuk “Ngobrol Bareng Dekanat” yang berlangsung di Auditorium Lt. 8 APSLC. Agenda ini merupakan salah satu program kerja Departemen Advokasi Kesejahteraan Mahasiswa (Adkesma) BEM KMFA yang dikemas dalam bentuk forum diskusi untuk menampung sekaligus menyalurkan aspirasi seluruh mahasiswa Fakultas Farmasi UGM kepada pihak Fakultas. read more

Kelas Beasiswa 2024: Tingkatkan Peluang dan Motivasi Mahasiswa dalam Meraih Beasiswa

Farmasi UGM – Kegiatan Kelas Beasiswa 2024 yang diselenggarakan pada 8 September 2024 secara daring melalui Zoom Meeting berhasil menarik perhatian sekitar 100 peserta dari berbagai Perguruan Tinggi, khususnya mahasiswa Fakultas Farmasi UGM. Kelas beasiswa ini merupakan hasil kolaborasi antara Departemen Advokasi Kesejahteraan Mahasiswa (Adkesma) dan Departemen Kekaryaan dan Prestasi (DKP) BEM KM Farmasi UGM .

Dengan tema “The Scholarship Playbook: One Door Open, One Step Closer,” kegiatan ini menghadirkan dua pembicara inspiratif. Pembicara pertama, Cahya Sofi Kamila, mahasiswi Farmasi UGM angkatan 2022 yang meraih Beasiswa Unggulan dari Kementerian Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek). Ia membagikan pengalamannya tentang cara mendapatkan beasiswa dan pentingnya persiapan yang matang. Pembicara kedua, Ayu Amara Putri, mahasiswi Perencanaan Wilayah dan Kota UGM angkatan 2021, merupakan penerima Beasiswa Sobat Bumi yang diselenggarakan oleh PT Pertamina (Persero). Ia berbagi wawasan mengenai langkah-langkah yang dilakukan untuk meraih beasiswa, serta tips untuk mahasiswa yang ingin mengikuti jejaknya. read more