Farmasi UGM – Kamis (03/05) perwakilan sivitas akademika Fakultas Farmasi Universitas Indonesia mengunjungi Fakultas Farmasi Universitas Gadjah Mada. Kunjungan tersebut disambut oleh Dekan Farmasi UGM, Prof. Dr. Agung Endro Nugroho, M.Si., Apt. yang saat itu didampingi Wakil Dekan Bidang Keuangan, Aset, dan Sumber Daya Manusia; Kepala Kantor Administrasi; Kepala Seksi Tata Usaha dan Umum; Kepala Seksi Akademik; pejabat pengadaan; staf keuangan; kepegawaian; arsiparis; dan TI.
Adapun tujuan dari terlaksananya kunjungan ini adalah untuk studi banding mengenai sistem administrasi yang diterapkan oleh kedua institusi, baik UGM maupun UI. Hal ini tidak terlepas dari status UGM maupun UI menjadi Perguruan Tinggi Negeri Berbadan Hukum (PTNBH). Sejak ditetapkannya menjadi PTNBH oleh Kemenristek Dikti, keduanya memang punya keleluasaan untuk mengembangkan inovasi dalam berbagai sektor, diantaranya akademik dan pengadministrasian.