Pos oleh :

admin

PIOGAMA dan APA Selenggarakan Diskusi Online Mengusung Tema “Update On Gastrointestinal Therapy”

Farmasi UGM – Gangguan gastrointestinal seringkali dihubungkan dengan menurunnya kualitas hidup pasien dan seringnya frekuensi kunjungan ke fasilitas kesehatan. Oleh karena itu, PIOGAMA kembali mengadakan diskusi online dengan komunitas APA pada Sabtu, 12 Juni 2021 pukul 09.30 – 12.00 WIB. Diskusi kali ini mengusung topik “Update on Gastrointestinal Therapy” yang bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan terkait terapi pada pasien dengan gangguan gastrointestinal.

Diskusi online dibawakan oleh MC Salma Salsabila Fauzia, mahasiswa Fakultas Farmasi UGM angkatan 2020 yang juga merupakan staf HRD Piogama. Acara dibuka dengan perkenalan penyelenggara yakni PIOGAMA yang disampaikan oleh Risma Irfaghiani selaku koordinator mahasiswa PIOGAMA 2021 dan komunitas APA yang disampaikan oleh apt. Fitria Nur Hidayah, S.Farm selaku pionir komunitas tersebut. Diskusi  dimoderatori oleh apt. Sugeng Ruspandi, S.Farm, apoteker farmasi klinik di RSA UGM. read more

Webinar Nasional dan Temu Ilmiah Kefarmasian 2021

Farmasi UGM – Dalam rangka Dies Natalis dan Lustrum Fakutas Farmasi Universitas Gadjah Mada yang ke 17, Fakultas Farmasi menyelenggarakan kegiatan Webinar Nasional dan Temu Ilmiah Kefarmasian dengan tema Peran Farmasis di Bidang Penelitian, Sains, Klinis dan Manajemen dalam Menghadapi Pandemi COVID-19. Kegiatan tersebut dilaksanakan secara daring melalui platform Zoom Meeting dan ditayangkan langsung melalui Youtube Channel Kanal Pengetahuan Farmasi (KPF), Fakultas Farmasi Universitas Gadjah Mada pada hari Selasa, 15 Juni 2021. read more

UGM Kembali Menempati Posisi Pertama Sebagai Universitas Terbaik di Indonesia Versi QS WUR 2022

Farmasi UGM – Lembaga pemeringkatan Quacquarelli Symonds (QS) merilis hasil QS World University Rankings (WUR) tahun 2022 pada hari Selasa 8 Juni 2021 atau Rabu 9 Juni 2021 waktu Indonesia dengan menggunakan data 2020. Pada pemeringkatan QS WUR tahun ini, terdapat sebanyak 16 kampus di Indonesia yang masuk dalam daftar universitas terbaik dunia versi QS WUR. Adapun Universitas Gadjah Mada (UGM) berhasil mempertahankan posisinya di peringkat 250 besar dunia, lebih tepatnya di peringkat 254.

“UGM tetap menjadi universitas terbaik di Indonesia versi QS WUR” ujar Kepala Kantor Jaminan Mutu UGM, Prof. Indra Wijaya Kusuma melalui keterangan tertulisnya. Pencapaian ini menurutnya merupakan hasil kerja keras dari berbagai pihak. Meskipun demikian, di tengah tantangan pandemi dan persaingan 1.185 universitas terpilih seluruh dunia, berbagai perbaikan telah dilakukan UGM dari sisi internal, antara lain menambah jumlah pengajar, mempercepat transformasi pendidikan secara digital dengan menyelenggarakan program courses untuk mahasiswa asing yang hampir seluruhnya diselenggarakan secara daring, menunjang penelitian, dan menjalin kerja sama dengan berbagai mitra baik dalam negeri maupun luar negeri. read more

The Asian Pharmacometric Network Workshop Series 2021

Pharmacy UGM – Pharmacometrics is an integrative science using models to interpret pharmacology in a quantitative fashion. It describes the drug-patient-disease relationships facilitating drug therapy optimization. Pharmacometrics also plays a strategic role in drug discovery and development by integrating several aspects, i.e., the pathophysiology, in vitro, nonclinical and clinical data, in a certain mathematical and statistical manner to find the right drug and the dosing regimen. The history of pharmacometrics dates back to the early 1970s and is tremendously supported by the population-based approach, allowing clinical data modeling, even in a sparse condition. Although pharmacometrics has drawn global attention, this branch of pharmaceutical sciences is quite new in Indonesia

To introduce pharmacometrics to the pharmaceutical scientist and practitioner in Indonesia, The Faculty of Pharmacy, Universitas Gadjah Mada (UGM) in collaboration with Asian Pharmacometrics Network (APN) held Asian Pharmacometric Network Workshop Series: “Basic Pharmacometrics Course using Monolix™”. The workshop took place on Thursday, June 3rd 2021, from 9 am to 3 pm through the Zoom meeting platform and was hosted by Laboratory of Physical Pharmacy and Biopharmaceutics, Faculty of Pharmacy UGM. This workshop was designed as a basic and introductory course in pharmacometrics focusing on familiarizing participant who are new to or wish to advance their knowledge in this research field. Monolix ™, one of the software available to analyze pharmacometrics approaches, were introduced in this workshop. The event was fully supported by Lixoft, Inc., a software company that developed Monolix™. The participant received a trial of Monolix Suite ™ for free. read more

The 7th ICPAPS The 12th Annual Conference of ISCC

The Faculty of Pharmacy Universitas Gadjah Mada, partnering with the Indonesian Society for Cancer Chemoprevention, is organizing the 7th International Conference on Pharmacy and Advanced Pharmaceutical Sciences (ICPAPS 2021) and the 12th Annual Conference of the Indonesian Society for Cancer Chemoprevention (ISCC 2021). Established in 2009, the ICPAPS alone is a biennial event aiming to facilitate expert meeting and knowledge sharing among pharmacists and pharmaceutical scientists. Meanwhile, the ISCC Conference occurs annually as a forum for showcasing research and education in cancer chemoprevention. read more

Kegiatan Pharmaceutical & Health Care Virtual Summit 2021 Telah Resmi Dibuka

Farmasi UGM – Pandemi COVID-19 sudah berlangsung di Indonesia selama lebih dari satu tahun dan telah mendorong berbagai sektor untuk berubah dan bergerak cepat mengatasi kondisi ini. Untuk itu, Keluarga Alumni Universitas Gadjah Mada (KAGAMA) Fakultas Farmasi bertepatan dengan acara Lustrum Fakultas Farmasi UGM yang ke XV pada bulan September 2021 menyelenggarakan kegiatan Pharmaceutical & Health Care Virtual Summit 2021 dengan tema “Work Together for Pandemic Recovery”. Acara ini telah resmi dibuka pada tanggal 27 Mei 2021 dan berlangsung secara daring melalui platform Zoom Meeting selama tiga hari lamanya. read more

BEM KMFA UGM Selenggarakan Webinar Career Talk bersama PT. Paragon Technology and Innovation

Farmasi UGM – Pada Sabtu (29/9), BEM KMFA UGM kembali mengadakan webinar kolaborasi dengan PT. Paragon Technology and Innovation. Tema yang diusung pada tahun 2021 ini adalah Surpass Your Limit for Better Future. Tujuan pelaksanaan webinar adalah untuk menjalin kerjasama yang baik antara pihak Fakultas Farmasi UGM dengan PT. Paragon Technology and Innovation serta membagikan informasi kepada para mahasiswa terkait bidang Research and Development, Marketing, dan Recruitment. Diharapkan melalui webinar ini, mahasiswa dapat termotivasi dan mengembangkan kemampuannya sebagai seorang individu dan farmasis. Webinar career talk bersama PT. Paragon Technology and Innovation dikoordinasi secara langsung oleh Departemen Jaringan Humas dan Alumni BEM KMFA UGM. Kegiatan webinar tersebut dibuka oleh Dekan Fakultas Farmasi UGM, Prof. Dr. apt. Agung Endro Nugroho, S.Si., M.Si. secara daring melalui platform Zoom Meeting. Sambutan juga diberikan dari Ketua BEM KMFA UGM, M. Farhan Fahreza. Peserta yang turut hadir mengikuti kegiatan webinar tersebut adalah mahasiswa Fakultas Farmasi Universitas Gadjah Mada dari berbagai jurusan. Pelaksanaan acara webinar terbagi menjadi tiga sesi. Sesi pertama diisi oleh Apt. Bayu Ahmad Ramdani, M. Si dengan tema Research and Development (R&D). Sesi ini memberikaan pengetahuan yang sangat banyak bagi mahasiswa terkait pekerjaan R&D, jenis-jenis R&D, dan pentingnya menjalani pekerjaan R&D dalam dunia kosmetik. Sesi kedua diisi oleh Clarissa A. Gunawan dengan tema Marketing dan How to Find Your Passion. Sesi ini berisi cerita pembicara yang memiliki latar belakang farmasi tetapi bekerja dibidang marketing. Hal ini membuka wawasan mahasiswa terkait luasnya lingkup kerja seorang farmasis. Sesi ketiga diisi oleh Alifah Zahra dengan tema Recruitment Qualification. Sesi ini menjelaskan tentang kualitas seorang “Paragonian” yang dicari oleh PT. Paragon Technology and Innovation dalam menghadapi dunia kosmetik yang terus berkembang. Setelah sesi materi, dilakukan sesi tanya jawab oleh peserta kepada para pembicara. Acara dilanjutkan dengan games Kahoot antara para peserta dan tiga pemenang mendapatkan hadiah. Seluruh peserta mendapatkan merchandise dari PT. Paragon Technology and Innovation (BEM KMFA).

Unit Pengabdian Masyarakat Fakultas Farmasi UGM Serahkan Bantuan ke Beberapa Shelter di Yogyakarta

Farmasi UGM- Pandemi Covid-19 telah melanda Indonesia dimulai sejak penemuan kasus pertama yaitu bulan Maret 2020 dan sudah berjalan selama lebih dari satu tahun lamanya. Fakultas Farmasi Universitas Gadjah Mada melalui Unit Pengabdian Masyarakat menyerahkan bantuan kepada masyarakat di beberapa shelter yang ada di Yogyakarta. Adapun untuk penyerahan bantuan tersebut terbagi menjadi tiga tempat yaitu di shelter Bina Umat, shelter Desa Sumbermulyo, dan juga shelter MCCC Gose.

Penyerahan bantuan di shelter Bina Umat dilakukan pada tanggal 27 April 2021. Pada kesempatan tersebut telah diserahkan bantuan berupa kebutuhan dan sarana untuk mendirikan shelter di Pondok Pesantren Bina Umat yang akan menerima ratusan santri baru dan santri lama dari berbagai kota setelah mereka sebelumnya dipulangkan ke daerah asal.

Selain itu, Unit Pengabdian Masyarakat Fakultas Farmasi Universitas Gadjah Mada juga telah menyerahkan bantuan berupa hand sanitizer untuk shelter-shelter se-Kabupaten Bantul. Penyerahan bantuan tersebut dilakukan pada tanggal 30 April 2021. Hand sanitizer tersebut merupakan produk hasil buatan dari Fakultas Farmasi UGM sendiri yang didistribusikan ke shelter-shelter untuk isolasi penderita COVID-19 baik shelter desa maupun shelter dusun se-Kabupaten Bantul. Bantuan tersebut diserahkan ke koordinator pengelola yaitu ke shelter Desa Sumbermulyo. read more

Syawalan Daring Fakultas Farmasi UGM

Farmasi UGM – Tidak terasa satu tahun Hijriah telah berlalu dan Bulan suci Ramadhan 1442 H telah berakhir, semoga Allah SWT masih mengijinkan kita untuk bertemu kembali dengan Bulan suci Ramadhan tahun depan. Di bulan Syawal yang penuh keistimewaan ini, Fakultas Farmasi UGM menyelenggarakan acara Syawalan Bersama Keluarga Besar Fakultas Farmasi UGM. Masih seperti tahun lalu, acara Syawalan kali ini harus dilaksanakan secara daring karena wabah pandemi COVID-19 yang masih ada di Indonesia. Acara Syawalan menghadirkan Ustaz Wijayanto sebagai pembicara yang membahas terkait tema “Menanam Buah-Buah Ramadhan Selama Pandemi”.

Acara Syawalan diselenggarakan secara daring pada Selasa, 25 Mei 2021 melalui platform Zoom Meeting dan ditayangkan melalui Youtube Channel Kanal Pengetahuan Farmasi. Pada kesempatan ini, Prof. apt. Agung Endro Nugroho, M.Si., PhD. selaku Dekan Fakultas Farmasi UGM menyampaikan dalam sambutannya bahwa “momentum Bulan Syawal ini menjadi keberkahan bagi kita semuanya. Mari melapangkan dada kita, membuka hati kita dengan penuh keikhlasan atas ridho Allah SWT meminta dan memberi maaf atas segala kesalahan diantara kita semua.” read more

Syawalan Keluarga Besar Fakultas Farmasi UGM

Farmasi UGM – Bulan Syawal merupakan salah satu bulan yang penuh keistimewaan dalam kalender Islam. Di bulan ini, seorang muslim dianjurkan untuk semakin meningkatkan ibadah dan amalan kepada Allah SWT setelah satu bulan sebelumnya menjalani ibadah puasa Ramadhan dan juga di bulan-bulan selanjutnya.

Untuk menyemarakkan bulan Syawal yang penuh keistimewaan ini, Fakultas Farmasi UGM menyelenggarakan acara Syawalan Keluarga Besar Fakultas Farmasi UGM dengan mengusung tema “Memanen Buah-Buah Ramadhan Selama Pandemi” yang diisi oleh Ustaz Wijayanto. Acara syawalan tersebut akan dilaksanakan pada hari Selasa, 25 Mei 2021 pukul 08.00 sampai dengan 10.20 WIB secara daring melalui platform Zoom Meeting dan juga dapat disaksikan melalui Live Streaming di Youtube Channel Kanal Pengetahuan Farmasi UGM. read more