Farmasi UGM – Setelah sukses mendapatkan nilai tertinggi dalam Ujian Kompetensi Apoteker Indonesia (UKAI), Andrea Dhieta Utama mendapatkan penghargaan dari Fakultas pada acara Wisuda Apoteker Periode bulan Oktober 2019. Gadis yang akrab disapa Andrea tersebut merupakan mahasiswi Prodi S1 Fakultas Farmasi angkatan 2014 yang kerap terilihat di berbagai kegiatan Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Fakultas Farmasi UGM.
Andrea adalah salah satu mahasiswi yang cukup aktif di organisasi BEM KMFA dan kegiatan-kegiatan kemahasiswaan lainnya. Diantara kesibukannya sebagai anggota organisasi, nyatanya tidak menghalangi Andrea dalam berprestasi di bidang akademik. “Semua sudah terbagi dalam list prioritas yang sudah saya buat”, kata Andrea. Intinya adalah jangan sampai kegiatan non-akademik mengganggu kegiatan akademik di Fakultas Farmasi UGM.
Gadis yang bercita-cita yang ingin berkontribusi di bidang pendidikan kefarmasian di Indonesia ini, amat mengidolakan salah satu menteri perempuan di Indonesia, Menteri Keuangan, Ibu Sri Mulyani. Baginya, menjadi sosok wanita yang tangguh dan berpengaruh di dunia bukanlah hal yang mustahil. Ia beranggapan bahwa sebagai seorang wanita sudah seharusnya juga dapat berprestasi dan menempuh pendidikan yang tinggi. “Kedepannya, saya ingin menggali ilmu kefarmasian yang lebih dalam lagi”, ungkap Andrea. (Humas FA/ Yeny)