Farmasi UGM – Jumat (1/3), Fakultas Farmasi UGM mengadakan pelepasan purna tugas empat tenaga kependidikan (tendik) di lingkungan Fakultas Farmasi, beliau adalah Bapak Sudiyana, Bapak Sugeng Warsono, Ibu Watinah, dan (Almh.) Erni Widayani. Kegiatan ini dilaksanakan pada Jum’at 1 Maret 2024 pukul 09.00 WIB di Auditorium APSL C lt. 8 Fakultas Farmasi UGM. Pelepasan hari itu sedikit berbeda dengan pelepasan umumnya karena sekaligus untuk mengenang almh. Ibu Erni, tenaga kependidikan bidang keuangan Fakultas Farmasi yang telah berpulang. Acara pelepasan purna tugas ini berlangsung dengan hidmat dengan diselimuti perasaan haru. Doa dan ucapan terima kasih mengiringi langkah para tendik.
Dalam sambutannya, Dekan Fakultas Farmasi, Prof. apt. Satibi, M.Si. menyampaikan ucapan terima kasih kepada para tendik purna yang telah membersamai Fakultas Farmasi selama ini. “Tanpa kerja keras bapak-ibu sekalian, Fakultas Farmasi barangkali akan kesusahan dan kelaparan,” tambahnya. Beliau juga menyampaikan duka mendalam dan doa untuk almh. Ibu Erni.
Sudiyana, selaku perwakilan purna tugas tendik menyampaikan bahwa bekerja di Farmasi UGM adalah sebuah perjalanan hidup yang menyenangkan. Selanjutnya, setelah ini ia akan melanjutkan perjuangan dan menghabiskan masa tua dengan mendekatkan diri kepada Tuhan Yang Maha Esa. Ia juga mengucapkan terima kasih dan permohonan maaf kepada rekan kerjanya di Farmasi UGM. “Berpisah bukan tentang meninggalkan, melainkan merupakan awal dari hal-hal manis dan kenangan yang baik,” pungkasnya di akhir sambutan.
Dengan didampingi kerabatnya, Jatmiko, selaku suami almh. Ibu Erni menyampaikan permohonan maaf kepada seluruh rekan kerja almh. Ibu Erni. Tidak sedikit pula, teman-teman seperjuangan almh. Ibu Erni yang turut menitikkan air mata pada sesi ini. Kenangan bersama dengan almh. Ibu Erni tentu melekat kuat pada ingatan semua rekan tendik Farmasi UGM.
Acara diakhiri dengan pemberian kenang-kenangan dari setiap departemen di Fakultas Farmasi UGM dan salam perpisahan. Dengan diiringi musik yang mengalun, seluruh tendik dan dosen Farmasi UGM secara bergantian bersalaman dengan para purna tugas. (Zahra/Humas)