Yogyakarta. Universitas Gadjah Mada kembali mengirimkan delegasi mahasiswa untuk hadir di acara The 3rd ASEAN PharmNet Student Chapter. Acara ini diikuti oleh mahasiswa di ASEAN seperti Indonesia, Malaysia, Filipina, Kamboja, Myanmar, Thailand, dan Vietnam. Tuan rumah pada acara PharmNet ini ialah Universitas Gadjah Mada sendiri. Delegasi dari UGM yang dikirim sebagai representatif adalah Fortuna Oktavilina dari FST 2016 dan Christofora Vinantha dari Kelas C 2018.
Kegiatan tersebut meliputi presentasi tentang kegiatan menarik di kampus masing-masing, dan juga Focus Group Discussion mengenai obat tradisional di lingkup negara ASEAN. Selain itu, mereka juga mengikuti lomba poster, berkompetisi dengan mahasiswa farmasi yang lainnya dan mempresentasikan di hadapan dewan juri dari Vietnam, Jerman, dan Indonesia. Tim Fortuna dan Christofora berhasil meraih juara poster favorit di kompetisi poster ini. Poster tersebut mengenai seberapa pentingnya vaksinasi untuk influenza, juga berkolaborasi dengan kearifan lokal Indonesia, yaitu jamu. (Christofora)