Farmasi UGM – Selasa (16/04) telah dilaksanakan kegiatan Syawalan 1445 H Keluarga Besar Fakultas Farmasi UGM. Acara bertajuk “Merajut Kebersamaan, Mempererat Ukhuwah, Menyambut Kemenangan dengan Hati yang Bersih dan Penuh Syukur” berlangsung di auditorium Lt.8 Fakultas Farmasi dimulai pada pukul 10.00 WIB.
Dalam sambutannya, Dekan Fakultas Farmasi UGM, Prof. Dr.apt. Satibi, M.Si menyampaikan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1445 H kepada keluarga besar Fakultas Farmasi. “Semoga melalui acara ini dapat mempererat silaturahmi seluruh keluarga besar Fakultas Farmasi UGM” ungkapnya.
Selajutnya, mutiara hikmah disampaikan oleh Ust. Sudarno Khumaidi, L.C.M.A. Beliau menyampaikan bahwa semua yang diberikan Allah itu gratis, sumbernya Al Qur’an dan Sunnah. “Belajar agama itu murah, tapi tidak murahan. Oleh karena itu, sebagai hamba Allah kita harus terus belajar setinggi-tingginya,” pungkasnya.
Selanjutnya, acara dilanjutkan dengan doa bersama dan pengucapan ikrar keikhlasan yang dipimpin langsung oleh Prof. Dr.apt. Edy Meiyanto. Acara ditutup dengan berjabatan tangan seluruh keluarga besar Fakultas Farmasi. Harapannya melalui kegiatan ini dapat mempererat silaturahmi antar keluarga besar Fakultas Farmasi UGM. (Zahra/Humas)