
Farmasi UGM – Rabu (26/2) sebanyak 31 mahasiswa Fakultas Farmasi Universitas Gadjah Mada (UGM) resmi diwisuda dalam Wisuda Sarjana dan Sarjana Terapan Periode II Tahun Akademik 2024/2025 yang digelar di Grha Sabha Pramana (GSP) UGM. Acara ini menjadi momen bersejarah bagi para lulusan yang telah menyelesaikan studi mereka dengan penuh dedikasi dan kerja keras di jenjang Sarjana.
Predikat lulusan terbaik dari Fakultas Farmasi UGM pada wisuda periode ini diraih oleh Muhammad Falikhul Umam, yang berhasil meraih Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) 3,93 dengan masa studi Sarjana ditempuh dalam kurun waktu 3 tahun 5 bulan 1 hari. Prestasi gemilang ini menjadi bukti ketekunan dan komitmen tinggi dalam menjalani pendidikan di bidang farmasi.
Fakultas Farmasi UGM terus berkomitmen dalam mencetak lulusan sarjana farmasi yang kompeten dan siap berkontribusi dalam dunia kesehatan, baik di tingkat nasional maupun internasional. Dengan bekal ilmu dan pengalaman yang diperoleh selama masa studi, para lulusan diharapkan dapat memberikan dampak positif dalam bidang kefarmasian serta meningkatkan kualitas layanan kesehatan masyarakat.
Kegiatan wisuda ini juga selaras dengan upaya UGM dalam mendukung Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs), khususnya SDG 4: Pendidikan Berkualitas dan SDG 3: Kehidupan Sehat dan Sejahtera. Dengan mencetak lulusan yang unggul dan profesional, Fakultas Farmasi UGM berkontribusi dalam meningkatkan akses terhadap pendidikan berkualitas serta mendukung pengembangan sektor kesehatan yang lebih baik. (Rita/HumasFA)