Farmasi UGM – Program Studi Sarjana Ilmu Farmasi, Fakultas Farmasi UGM kembali menyelenggarakan Kuliah Tamu “Pemaparan Kompetensi Global” pada 1 Mei 2019. Kali ini, PKG diselenggarakan dengan mengundang mahasiswa S1 Farmasi angkatan tahun 2017. Diharapkan melalui kegiatan ini dapat meningkatkan kemampuan dan keterampilan mahasiswa, terutama dalam aspek etika dan kepemimpinan.
Kurikulum pendidikan S1 Farmasi di UGM yang telah disesuaikan dengan outcome based education menuntut peran aktif mahasiswa dalam proses pembelajaran. Salah satu fasilitas yang diberikan pihak Fakultas untuk menunjang hal tersebut adalah dengan menyelenggarakan PKG. Bagian terpenting dari PKG adalah untuk mengakselerasi wawasan mahasiswa melalui sharing pengetahuan dan pengalaman hidup para narasumber yang diundang oleh Prodi dengan mempertimbangkan rekam jejak yang excellent dalam bidangnya.