Universitas Gadjah Mada (UGM) menempati peringkat pertama perguruan tinggi berdasarkan penilaian kinerja penelitian periode tahun 2016-2018 yang dirilis Kementerian Riset dan Teknologi/Badan Riset dan Inovasi Nasional.
Capaian ini mengulang kembali kesuksesan UGM dalam periode sebelumnya. Dalam penilaian kerja penelitian perguruan tinggi untuk periode tahun 2013-2015 UGM menduduki posisi pertama.
“Hasil ini menjadi penghargaan bagi semua warga UGM,” jelas Sekretaris Direktorat Penelitian UGM, Dr. Mirwan Ushada, STP. M.App.Life.Sc., Rabu (201/11) di UGM .